Translate

Selasa, 07 Mei 2013

RINTIHAN LIRIH PARA PENDOSA

Oleh: Ahmad Milady • ASTAGHFIRULLAHAL ‘ADHIIM ,,, • AMPUNI KAMI YAA ALLAH ,,, atas segala dosa dan kedurhakaan, atas semua salah dan kekeliruan, atas setiap lupa dan pembangkangan, atas kesengajan dan ketidak sengajaan, dosa yang kami lakukan dalam keramaian atau dalam kesendirian, • AMPUNI KAMI YAA ALLAH Atas dosa mata kami yang selalu memandang perbuatan nista, dosa telinga kami yang selalu mendengar perkataan dusta, dosa lisan yang seringkali berucap kotor dan sia sia dari perbuatan yang tercampur syirik dan malapetaka dari ilmu yang terselip ujub, sum’ah dan riyaa’ • AMPUNI KAMI YAA ALLAH dari kebodohan yang seringkali mencelakakan, dari rizqi yang kami peroleh dengan jalan haram dari ni’ mat yang kami gunakan untuk kema’shiyatan dari pengatahuan yang kami orientasikan untuk keduniawian dari hati yang selalu sibuk dengan syahwat dan kelezatan • AMPUNI KAMI YAA ALLAH sebanyak bilangan pasir dan batu padang sahara sebanyak hitungan buih diseluruh samudera sebanyak jumlah kicauan burung dicakrawala sebanyak apa apa yang melata diatas dan dibawah tanah sebanyak rasa khawatir dan fikiran manusia dari masa kemasa sebanyak makhluq jin, manusia serta flora dan fauna • AMPUNI KAMI YAA ALLAH sebanyak detak jantung yang dicekam ketakutan sebanyak keajaiban-Mu yang Engkau hamparkan sebanyak tiupan angin yang Engkau hembuskan sebanyak kerlingan mata yang kami kedipkan sebanyak keringat orang orang yang kelelahan • AMPUNI KAMI YAA ALLAH sebanyak malaikat yang memenuhi penjuru jagad sebanyak tetesan air hujan dari abad ke abad sebanyak lintasan hati manusia untuk berbuat jahat sebanyak Dosa kami mengumbar nafsu syahwat sebanyak kecintaan kami kepada kedudukan dan pangkat  ASTAGHFIRULLAAHAL ‘ADHIIM Kami malu kepada-Mu yaa Allah kami kembali kepada-Mu yaa Allah kami berlari menuju-Mu yaa Allah kami berlari dari murka-Mu menuju keridloan-Mu • AMPUNI KAMI YAA ALLAH karena seringnya kami melalaikan shalat, karena seringnya kami melupakan zakat, karena sering kami tidak berpuasa padahal sehat, karena enggannya kami berhaji walaupun kami kuat, karena sering kami mengejek-Mu dengan taubat sesaat, • AMPUNI KAMI YAA ALLAH karena seringnya kami melupakan perintah-Mu karena seringnya kami mengingkari ni’mat ni’mat-Mu karena seringnya kami menyalahkan pembagian-Mu karena seringnya kami menentang keputusan-Mu, karena seringnya kami mendholimi haq-Mu dan haq makhluq-Mu,,, • AMPUNI KAMI YAA ALLAH karena gemarnya kami memutuskan silaturrahim karena rakusnya kami terhadap dunia dan kemilau harta karena perangai kami yang sangar dan kasar karena sifat iri dan dengki karena kesombongan dan berbesar diri karena ghibah, namimah dan akhlaq tercela • AMPUNI KAMI YAA ALLAH Karena seringnya kami memandang hebat diri kami karena seringnya kami memandang hina saudara saudara kami karena seringnya kami memakan yang bukan milik kami karena seringnya kami mencampakkan suara hati nurani karena seringnya kami menginjak injak kitab-Mu yang suci • AMPUNI KAMI YAA ALLAH karena seringnya kami menelantarkan anak anak kami sebagai amanah-Mu karena kesibukan kami hingga lupa memberikan haq anak anak buah hati kami kami nafkahi mereka dengan barang barang yang haram kami penuhi perut mereka dengan bara api neraka kami didik mereka bukan dengan akhlaq Nabi-Mu yang mulia kami besarkan mereka bukan dengan cinta kami cukupi kebutuhan jasmaninya tapi kami telantarkan kebutuhan rohaninya kami paksakan kemauan kami sambil mencampakkan suara hati mereka kami lupa,,, kami khilaf,,,mereka hidup di zaman mereka bukan dizaman kami YAA ALLAH,,, pantas saja mereka sekarang tumbuh menjadi anak anak yang durhaka, durhaka kepada-Mu, dan durhaka kami, • AMPUNI KAMI YAA ALLAH karena seringnya kami melukai hati ayah bunda kami, karena lalainya kami mendo’akan keduanya padahal kami tahu yaa Allah, dalam tubuh kami mengalir air susunya dalam jasad kami ditumbuhi darah dagingnya AMPUNI KAMI YAA ALLAH ,,,

Tidak ada komentar: