Translate

Jumat, 05 April 2013

TAHUKAH ANDA ?

Sadarkah kita?? sebagai manusia mengapa kita terlahir dengan otak tersembunyi, dua mata di depan, dua telinga di sisi kanan dan kiri. Namun hanya dengan satu mulut ??  Dengan otak tersembunyi; Karena otak adalah suatu hal yang berharga, otak adalah permata, maka keberadaanya harus dilindungi dengan tulang berlapis-lapis, keberadaannya juga tak bisa dinilai dengan Rupiah bahkan Dolar sekalipun. Karena dengannyalah segala pernak-pernik dunia tercipta. Sebagaimana yang kita ma’lumi bersama, bahwa salah satu pertimbangan kenapa Manusia lebih mulia dibanding Malaikat, kenapa Malaikat rela sujud simpuh dihadapan Adam, adalah, karena kita sebagai Manusia diberikan potensi Akal, dikaruniakan kekuatan Daya Fikir yang mengagumkan. Keberadaannya adalah mutiara, sesuatu yang berharga. Dengan akal kita bisa berfikir, dengan akal manusia bisa berkreasi, dengan akal lahirlah teknologi. Maka bersyukurlah bagi orang-orang yang dikaruniai akal sehat. Sebagai catatan saja, mengenai kerja otak manusia; Pada dasarnya otak manusia mempunyai hubungan langsung terus menerus dengan gelombang energi, darinyalah seseorang mendapatkan kekuatan untuk berfikir. Otak menerima energi, lalu mencampurkanya dengan energi yang dicipatakan oleh makanan yang dimasukkan ke dalam tubuh, dan mendistribusikanya ke setiap bagian tubuh melalui bantuan darah dan sistem syaraf. Itulah apa yang kita sebut dengan kehidupan.  Dengan dua mata di depan; Dalam kehidupan memang seharusnya menusia hidup itu melihat yang di depan, menatap masa depan. Memplaining yang akan datang, tinggalkan masalalu yang tak akan pernah kembali kecuali hanya kita jadikan sebagai pelajaran saja. Dalam hikmah dikatakan: ما ماض فات والمؤمّل غيب, ولك الساعة التى أنتَ فيها “Sesuatu yang sudah lewat telah berlalu, sementara harap masih menjadi misteri, karena itu bagimu adalah apa yang ada saat ini” Jadi kalau kita cermati dan fahami hikmah ini memberi gambaran pada kita ; MASA LALU adalah sejarah, MASA DEPAN merupakan misteri, dan SAAT INI adalah karunia , maka nikmatilah karunia yang Alloh hadiahkan pada kita, manfaatkan sebaik mungkin, sebagai gambaran rasa syukur kita terhadapNya. Pada tahun 1933 Joan Rivers berpendapat: Jika kemarin adalah sejarah (history) Hari ini adalah hadiah (gift) Maka besok adalah misteri (mistery). Maka sudah selayaknya kita mesti belajar dari masa lalu, hidup untuk sekarang, berfikir dan memplaining akan masa depan. Dengan dua mata di depan hendaklah manusia bisa melihat ayat-ayat alam sebagai wujud adanya sang pembuat. “Apa mereka tidak melihat pada onta, bagaimana dia diciptakan”  Dengan dua telinga di kanan dan kiri; Sebagai gambaran supaya kita menjadi manusia yang bijaksana, mendengarkan dari dua pihak, Diceritakan; seorang bijak berkata kala ditanya: “Mengapa engkau sedikit sekali berbicara kepada umat manusia?” Dia menjawab “Sesungguhnya Alloh yang maha pencipta telah menciptakan dua telinga dan satu lisan untukmu, supaya engkau lebih banyak mendengar dari pada berbicara. Bukan sebaliknya, supaya engkau lebih banyak berbicara dari pada mendengarkannya” .  Dengan satu mulut; Karena mulutlah, betapa banyak manusia hancur olehnya, ia adalah senjata yang amat tajam, yang dapat melukai, menfitnah, bahkan terjadi pembunuhan. Dalam Al-Qur’an Alloh memberi isyarat: Dalam pepatah jawa “Mulut_mu adalah harimau_mu”. سلامة الإنسان فى حِفظ اللِسـان . “Keselamatan seseorang terletak pada penjagaan lisannya” إحفظْ لسـانك أن تقول , فتُبْتَلىَ إنّ البَلاءَ مُوَكّلٌ بالمَنْطِق . “Jagalah lisanmu dari berbicara, bisa jadi engkau akan tertimpa balak olehnya, karena sesungguhnya balak itu disandarkan pada ucapan” أمْسِكْ لِسَانَك عن الخَلْقِ لا تَذكُرْهم إلاّ بِخَيْرٍ “jaga lisamu; janganlah engkau berkata sembarangan kepada orang lain, kecuali hal-hal yang baik saja” Kalam tersebut diambil dari cerita dalam suatu riwayat; “bahwa ada seorang pemuda dari kalangan Bani Israil yang hendak pergi menuntut ilmu dan kebetulan berita itu sampai kepada Nabi mereka. Lalu dia dipanggil untuk menghadap. setelah datang, Sang Nabi berpesan padanya: Wahai anak muda, camkanlah untukmu…! Aku hendak memberimu Tiga nasihat dari ilmu orang-orang yang terdahulu dan orang-orang yang terkemudian” dan salah satu dari tiga nasihat Nabi pemuda tersebut adalah menjaga lisa, karena betapa bahayanya lisa. Bukankah penyebab pertikaian juga lisa, fitnah, pembunuhan terjadi juga tak sedikit bersumber dari lisa. Maka hati-hatilah dengannya.

Tidak ada komentar: